Sabtu, 01 November 2014

Saat Kau Datang Kembali

Wahai dentingan hatiku
Mengapa kau menyuruhku pergi saat aku merindukanmu?
Dan mengapa kau hadir kembali saat aku mencoba melupakanmu?
Kau tau, rasa rindu dan benciku padamu begitu menyesakkan dadaku
Aku rindu bersandar padamu
Merasakan tangan lembutmu membimbingku pada jalan-Nya
Mendengarkan suaramu yang begitu menentramkan
Tapi aku benci saat kuingat caramu menyakitiku
Kala aku merinduimu
Hanya saja
Entah mengapa
Aku tetap saja menunggu hadirmu
Rasa rinduku mengalahkan kebencianku padamu
Jujur
Aku masih ingin menyayangimu
Aku ingin kau dan aku seperti dulu
Tapi aku takut akan rinduku
Takut jika rindu ini sia-sia
Takut jika kamu
Orang yang kurindukan
Hanya datang sebentar saja
Lalu begitu lama meninggalkanku dalam kesendirian dan kesunyian yang menyakitkan
Jadi, kumohon katakanlah padaku
Katakan kebenaran dari lubuk hatimu
Sebelum terlalu jauh aku berharap
Sebelum terlalu dalam aku terluka

Malang, 30-10-2014 14:22

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mimpi

Rindu... Selayaknya buih-buih samudera Membasuh hati nan gersang Meski perih namun senantiasa terlamunkan Mengapa rindu? Mengapa tampak...